Acer dilaporkan sedang menggarap tablet Android yang akan menjadi ancaman iPad Mini. Perangkat ini memiliki layar IPS 7,9 inch dengan resolusi 1024x768 piksel dan diberi nama Iconia A1-810.
Vendor komputer asal Taiwan ini juga akan memperkuat Iconia dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dan akan menggunakan prosesor quad core 1.2 GHz MediaTek MT 8125.
Di samping itu, Acer akan melengkapi perangkat terbarunya dengan konektivitas WiFi, Bluetooth 4.0, GPS, dan port HDMI. Untuk perangkat penangkap gambar, Acer akan menggunakan kamera depan VGA dan kamera utama berukuran 5 megapixel.
Selain itu RAM dengan kapasitas 1 GB, disertai oleh memori internal 16 GB dan slot MicroSD sebagai peningkat kapasitas memori juga akan menjadi salah satu senjata Acer untuk menyaingi Apple iPad Mini.
Tablet terbaru dari Acer ini hanya akan memiliki berat 460 gram dan baterai yang memiliki kapasitas 3.250 mAh.
Iconia A1-810 diprediksi sebagai tablet quad core 8.0 inci dari Acer yang telah dibicarakan sejak Januari 2013 kemarin. Kabarnya, tablet ini akan segera dirilis pada Juni 2013 mendatang dengan harga yang dibanderol lebih rendah dibandingkan iPad Mini.
Sebuah retailer dari Prancis bahkan menyebutkan bahwa mereka akan menjual Iconia A1-810 dengan harga 140-199 euro (sekitar Rp 1,7-Rp 2,5 juta) lebih rendah dibandingkan harga iPad Mini kapasitas 16GB.
Acer sendiri berharap bisa menjual setidaknya 7 juta unit tablet Android sepanjang tahun 2013 mendatang dengan mengandalkan Iconia A1-810 dan Iconia B1 yang telah dirilis awal tahun 2013 lalu dengan harga AS USD 149,99 atau sekitar Rp 1,5 juta.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam