12.23.2012 - Jendela Dunia
Headlines News :

Tahun Baru dan Semangat Baru

Written By radde on 29 Desember, 2012 | 08.23

Oleh: Dr HM Harry Mulya Zein

Pekan depan, dunia sudah memasuki tahun baru 2013 Masehi. Meski bukan kalender Hijriah, namun memasuki tahun yang baru ini patut kiranya memberikan semangat baru untuk terus memacu memperbaiki hidup.

Sebagai umat Islam, semangat merayakan pergantian tahun baru bukan sekadar dengan menggelar pesta kembang api atau menghabiskan malam dengan pesta terompet. Namun pergantian tahun ini selayaknya memberikan kita semangat baru dalam membuat karya nyata dan prestasi hidup.

Bagi umat Islam memiliki keyakinan bahwa waktu merupakan merefleksikan diri dalam kehidupan dunia yang akan dipertangungjawabkan di akherat nanti. Sebagaimana sudah tertulis di dalam Al-Quran yang berbunyi artinya,
“Adalah orang yang merugi jika hari ini sama dengan hari kemarin dan hari esok lebih buruk dengan hari ini. Dan kamu akan termasuk kaum yang beruntung jika hari ini lebih baik dari hari kemarin dan hari esok lebih baik dari hari ini.”

Pemahaman itu memberikan keyakinan bagi kita bahwa waktu bukan sekadar kumpulan angka-angka yang tertera pada jarum jam atau di kalender. Tetapi waktu adalah sesuatu yang harus dipertanggungjawabkan oleh Allah SWT, Sang Pemilik Zaman.

Memaknai pergantian tahun itu sebagai momentum perubahan budaya secara individual (ibda’ binafsih), keluarga dan masyarakat yang selama tahun sebelumnya mungkin masih ada kekurangan atau kealpaan, diarah lebih baik di masa mendatang.

Perubahan ini bisa terjadi apabila setiap jiwa umat Islam mampu ‘menghijrahkan’ seluruh kekuatannya (pemikiran dan tindakannya) bagi kemajuan dalam kehidupan secara pribadi.

Perubahan yang dimulai dari rumah tangga dan dilanjutkan melalui lembaga pendidikan akan membawa dampak positif sejalan dengan perkembangan. Semua itu harus dimulai dari sekarang sebagai menciptakan negerasi muda Islami yang mampu melakukan perubahan dalam kehidupan. Sebab sudah digariskan dalam Islam bahwa “Allah SWT tidak akan mengubah nasib suatu kaum, kecuali kaum itu sendiri yang akan mengubahnya”.

Karena itu ada tidaknya perubahan dalam kehidupan seseorang atau kelompok masyarakat sangat tergantung pada individu atau kelompok tersebut. Itu langkah minimal yang sejatinya dilakukan setiap muslim dalam memaknai pergantian tahun ini.

Intinya, Islam juga mengajarkan, bahwa hari-hari yang dilalui hendaknya selalu lebih baik dari hari-hari sebelumnya. Setiap Muslim dituntut untuk selalu berprestasi, yaitu menjadi lebih baik dari hari ke hari, begitu seterusnya.

Dengan keyakinan itu, maka orientasi kerja-kerja keduniaan yang selama ini kita lakukan patut kiranya di tahun 2013 kita ubah berdasarkan pada nilai-nilai kebajikan (ma’rufat) dan membersihkannya dari pelbagai kejahatan (munkarat).

Dalam hal ini, ma’rufat mencakup segala kebajikan (virtues) dan seluruh kebaikan (good qualities) yang diterima oleh manusia sepanjang masa, sedangkan munkarat menunjuk pada segenap kejahatan dan keburukuan yang selalu bertentangan dengan nurani manusia. Nilai kebaikan bisa diejawantahakn dengan bekerja berprinsip nilai kejujuran dan profesionalitas.

Sikap jujur sebagaimana yang disabdakan Rasulullah SAW agar dapat berperilaku yang baik dengan “menjauhi dusta karena dusta akan membawa kepada dosa dan dosa membawamu ke neraka. Biasakanlah berkata jujur karena jujur akan membawamu kepada kebajikan dan membawamu ke surga.” (HR Bukhari dan Muslim).

Pribadi yang jujur merupakan roh kehidupan yang teramat fundamental, karena setiap penyimpangan dari prinsip kejujuran pada hakikatnya akan berbenturan dengan suara hati nurani. Seperti contoh, para penyelenggara negara pada setiap aktivitas dalam rangka melayani masyarakat tentunya tidak menanggalkan prinsip kejujuran.

Dengan pemahaman itu, maka patutnya pergantian dari tahun 2012 menuju tahun 2013 ini kita jadikan sebagai momentum mengubah diri menuju perubahan dalam segala bidang sebagai upaya penyatuan umat Islam Indonesia.

Challenger Deep, Lokasi Terdalam Dasar Laut

Challenger Deep, nama itu disematkan karena kedalaman dasar laut mencapai 11 kilometer. Letaknya di palung Marina, di antara Kepulauan Marina, Pasifik Barat. Pada peta, kepulauan ini dekat dengan Papua, Filipina, dan Jepang.

11 kilometer merupakan penunjuk betapa dalamnya Challenger Deep. Seandainya gunung tertinggi di dunia, Mt. Everest dipindahkan ke dasar ini maka akan tenggelam. Gunung tertinggi itu hanya 8,8 kilometer. Masih tersisa 2,2 kilometer yang ditutupi air laut. Sudah bisa membayangkan betapa dalamnya, kan?


Palung Marina terbentuk akibat lempeng samudera terdorong oleh lempeng benua sehingga menyebabkan retakan yang mendalam. Begitu jauhnya dasar di palung ini, tentu cahaya matahari tak bisa menembus. Akibatnya Challenger Deep begitu gelap gulita. Ikan yang hidup di wilayah ini telah beradaptasi dan menghasilkan bentuk yang berbeda seperti contohnya flatfish dan cacing polychaete.

Challenger Deep pertama kali dijelajahi tanggal 23 Januari 1960 saat kapal selam Bathyscaphe Trieste yang diawaki Jacques Picard dan Letnat Don Walsh meluncur ke bawahnya. Mereka membutuhkan waktu 5 jam sebelum akhirnya mencapai dasar. Tekanan yang begitu hebat dan persediaan oksigen hanya memberi waktu 20 menit bagi Picard dan Walsh bertahan di dasar.

Bathyscaphe Trieste /  bbc.co.uk

Di tahun 1995, Jepang mengirimkan Kaiko, robot penyelidik lautan yang menjadi rekor pencapaian sebuah mesin tak berawak ke dasar Challenger Deep.  Kaiko menjadi pioner untuk ekspedisi robot di tahun-tahun selanjutnya.

Rekor terakhir yang dicatat adalah aksi James Cameron, seorang sutradara asal Kanada yang berhasil menyelam solo dalam kapal selam mini Deepsea Challenger pada 26 Maret 2012. Kemajuan teknologi membuat perjalanan Cameron jauh lebih cepat, hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam hingga dasar palung.
Sumber

Danau Danau Indah Yang Punya Keunikan

Air yang jernih mungkin sudah jadi panorama yang biasa.
Tapi, 5 danau di berbagai belahan dunia ini, berhasil menghipnotis
wisatawan dengan panorama aneh yang dimilikinya. Mulai dari yang bisa
berubah warna, memiliki corak polkadot, sampai punya pulau-pulau yang
bisa bergerak sendiri.

1. Danau kembar 16 di Kroasia
Mungkin Anda sudah pernah mendengar danau kembar tiga di Indonesia. Ternyata
ada pula danau kembar 16 yang terkenal dengan nama Plitvice Lakes.
Danau yang berada di Plitvice Lakes National Park ini pun terlihat aneh
dengan bentuk yang saling berkaitan satu sama lain.
Seperti yang dilansir dari situs World Heritage Convention UNESCO, di lokasi
ini ada 16 danau yang saling terkait antara Gunung Mala Kapela dan
Gunung Pljesevica. Danau ini pun terbagi menjadi dua kelompok yaitu
danau atas dan bawah. Posisinya pun berurutan mulai dari ketinggian 636 m
sampai 502 m.


Uniknya, Plitvice Lakes juga dihiasi dengan  puluhan air terjun, dan tebing-tebing batu di sekelilingnya pun menjadi pemisah yang mempertegas keelokannya. Selain itu panorama di danau ini semakin aneh dengan perubahan warna air danaunya.

Air di danau yang masuk dalam Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO ini, punya warna
yang khas, mulai dari biru kehijauan sampai biru.


Di destinasi  ini, wisatawan bisa melihat danau cantik dengan panorama unik yang
berpadu dengan air terjun dan hutan. Wisatawan bisa menikmati seluruh
keanehan danau ini dari dekat dengan melewati jembatan kayu yang ada di
area Plitvice Lakes.


2. Danau Linow, danau yang bisa berubah warna di Sulawesi Utara
Kabupaten Tomohon, Sulawesi Utara punya danau dengan keindahan alam yang
memukau. Satu yang membuat danau ini terlihat aneh adalah ketika airnya
bisa berubah warna.

Warna air Danau Linow ini bisa berubah dengan sendirinya. Hal ini
dikarenakan danau ini mengandung kadar belerang yang sangat tinggi.
Tidak hanya itu, perubahan warna ini juga disebabkan oleh kadar cahaya
matahari yang mengenai permukaan danau.


Oleh karena itu, tidak  heran bila danau ini bisa menarik perhatian wisatawan. Mereka penasaran ingin melihat langsung perubahan warna yang terjadi pada Danau Linow.
Sejauh mata memandang, danau ini bisa terlihat biru kemudian berubah
menjadi hijau, atau menimbulkan gradasi warna yang sangat cantik.


Untuk bisa masuk ke kawasan Danau Linow, traveler harus membayar tiket
seharga Rp 25.000. Bila Anda sudah masuk ke area danau, harus
berhati-hati dengan kubangan lumpur panas yang ada di tepi danau!



3. Danau Milkshake Strawberry di Senegal

Kalau secara umum air danau berwarna biru jernih, beda dengan Danau Lac Rose
Retba. Danau yang berada di utara Semenanjung Cap Vert, Kota Dakar,
Senegal ini, memiliki air berwarna merah muda seperti milkshake
strawberry.

Anehnya, tidak hanya berwarna pink ada kalanya danau ini berwarna ungu,
kemudian menjadi ungu muda sampai merah muda. Seperti yang ditulis situs
Amusing Planet, banyak wisatawan yang penasaran dengan danau seluas 3
km persegi ini. Ternyata, warna Danau Lac Rose Retba berasal dari
mikroorganisme yang terkandung di dalamnya, merah.


Danau Lac Rose Retba menghasilkan warna paling cantik yaitu merah jambu saat musim
kemarau. Saat itu, mikroorganisme di dalam danau menyerap, dan
menggunakan cahaya Matahari untuk menghasilkan pigmen merah. Saat
itulah Danau Lac Rose Retba berubah bagaikan kolam milkshake strawberry
raksasa.


Keanehan danau ini tak berhenti di situ saja. Danau ini
ternyata mirip laut mati yang ada di Yordania. Turis yang datang bisa
berenang tanpa harus repot mengayuh kaki dan tangannya, karena Anda
bisa langsung mengapung di atas permukaannya.


Memang benar,  Danau Lac Rose Retba mengandung garam sekitar 40%. Kandungan ini satu
setengah kali lebih tinggi dari garam yang ada di Laut Mati.


4. Danau polkadot di Kanada
Berada di Osoyoos, Kanada, danau polkadot yang bernama Kliluk ini pun
berhasil menyita perhatian wisatawan. Bagaimana tidak, permukaan danau
ini punya corak yang tak biasa, yaitu lingkaran-lingkaran seperti
polkadot.

Lingkaran-lingkaran itu terbentuk karena adanya garam yang mengapung di permukaan.
Garam-garam ini menumpuk dan membentuk suatu lingkaran, dengan air
danau yang terlihat di bagian tengahnya. Tidak hanya satu, lingkaran
garam ini pun hampir memenuhi seluruh permukaan danau.


Melihat  keanehan Danau Kliluk, daerah ini pun mulai dipadati wisatawan yang
penasaran. Selain itu, traveler yang datang ke danau ini juga punya
tujuan untuk mengambil air danau untuk pengobatan kulit. Konon,
kandungan mineral yang ada di Danau Kliluk bisa menyembuhkan berbagai
penyakit.


5. Danau dengan pulau-pulau yang bergerak sendiri di India

Kalau Danau Toba di Sumatera Utara punya Pulau Samosir di tengahnya,
Provinsi Manipur, India juga punya Danau Loktak dengan gugusan pulau
mungil berbentuk cincin. Anehnya, pulau-pulau ini berubah bentuk sesuai
musim dan bergerak ke berbagai arah tergantung hembusan angin.

Gugusan pulau mungil yang memenuhi dua per tiga danau ini disebut Phumdi oleh
masyarakat India. Melansir situs CN Traveler, Phumdi di Danau Loktak
adalah satu-satunya Taman Nasional terapung di dunia. Keberadaan Phumdi
juga menguntungkan bagi upaya konservasi spesies rusa langka, warga
lokal menyebutnya Sangai, yang hanya hidup di sekitar danau tersebut.


Meskipun bersifat nomaden dan bisa bergerak sendiri, bukan berarti Phumdi tak
dihuni manusia. Phumdi terbesar yang bernama Khangpoks, dihuni sekitar
4.000 orang. Ada pondok-pondok mungil yang membuatnya mirip seperti
pemukiman di Danau Titicaca, Peru 

10 Bandara Dengan Arsitektur Paling Mengagumkan Di Dunia

Bandara International adalah  pintu gerbang sebelum memasuki sebuah negara. Tak jarang, keindahan  sebuah bandara menjadi daya pikat dalam dunia parawisata.

Seperti contohnya beberapa negara di Asia seperti China dan Korea Selatan,
mereka membangun bandara yang mewah dan berbeda sebagai salah satu daya
tarik pariwisata mereka.

Seperti apa 10 bandara dengan arsitektur terindah di dunia? Berikut daftarnya seperti dikutip dari (rediff.com ?) kapanlagi.

1. Bandara Internasional Beijing - China



Sebagai bandara di urutan ke-2 paling sibuk di Asia (nomor satu Tokyo Haneda),
sejak tahun 1999 sebagai peringatan 50 tahun PRC - partai komunis yang
memerintah - bandara ini direstukturisasi dan diperluas.



Terminal 3 di bandara Beijing dibangun sejak 2004 dan dibuka tepat saat
perayaan Olimpiade 2008. Dengan panjang 2 mil, terminal 3 menjadi salah
satu bangunan terbesar di dunia yang dianggap mewakili hewan khas
China, naga.

Tidak hanya skema warna tradisional China yang  membuat efek dramatis, namun teknologi hijau yang menyaring udara di  bagian atap membuat terminal ini cocok menjadi pintu gerbang ke China.


2. Terminal 4, Bandara Barajas Madrid - Spanyol




Didesain oleh Richard Rogers Partnership, terminal 4 dibuka pada tahun 2006.
Dengan Pylons aneka warna dan atap berlapis bambu berbentuk gelombang
menciptakan kesan sinar temaram istimewa. Dengan panjang setengah mil,
penumpang seakan sedang berjalan di rangkaian pelangi saat melewati
areka terminal ini.

3. Terminal TWA, Bandara John F Kennedy New York - AS



Setiap penumpang yang melewati terminal transit internasional di bandara JFK
ini akan langsung disambut dengan lorong-lorong berbentuk tabung
sepanjang 125 kaki. Belum lagi suasana syahdu terasa di antara beton dan
desain gedung dengan desain berkelas ini. 


4. Bandara Internasional Carasco, Montevideo - Uruguay


Terminal baru ini dibuka pada tahun 2009 dan didesain oleh arsitek Uruguay,
Rafael Vinoly. Bandara ini disebut memiliki ruangan keberangkatan dan
kedatangan yang cukup dramatis dengan kubah anggun dengan diterangi
matahari yang langsung menyapu pemandangan ke landasan pacu.

Mereka yang hendak pergi dan berpisah dari keluarga dan orang terdekat akan
merasa begitu sentimentil, mungkin banyak film yang berminat melakukan
syuting di sini.

5. Bandara Sondika, Bilbao - Spanyol



Didesain oleh Santiago Calatrava, bandara ini dibangun pada tahun 2000 dan
memiliki julukan La Paloma (mungkin bentuknya terinspirasi burung
merpati). Dengan langit-langit tinggi dan terbuka menatap awan
membuatnya begitu lekat dengan alam. Area parkir bandara ini dibangun di
lereng bukit hijau yang membuatnya tampak lebih cantik.



Bagian perut "burung merpati" ini tak kalah menarik. Dari mulai mezanin
hingga bagian lainnya bisa menjadi inspirasi foto atau mungkin puisi
yang romantik.



6. Bandara Internasional Denver, Amerika Utara




Bandara ini dikagumi karena bentuk atap yang unik. Didesain oleh Denver dengan
Curtis Fentress, mereka hanya memiliki 3 minggu untuk membuat
konsepnya. Bandara ini memiliki atap yang dilapisi kain raksasa berbahan
Teflon yang membuat bandara Denver tampak seperti pedesaan raksasa
berwarna putih - mengingatkan saya pada tepees, kemah-kemah indian.


Hal terindah saat datang ke bandara ini adalah penumpang akan disambut
oleh salah satu karya terindah buatan manusia dengan siluet pegunungan
batu dan sinar bulan yang sangat cantik di malam hari.


7. Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan




Semenjak dibuka pada tahun 2001, bandara yang didesain oleh Denver's Fentress
Architects ini langsung menjadi salah satu bandara terbaik di dunia.
Tidak hanya karena kondisi yang ada, namun bandara ini benar-benar
memperlihatkan kebudayaan Korea.

Kubah atap merupakan gambaran  dari kuil tradisional Korea dan lorong-lorong dengan taman bunga yang  asri. Lokasi ini menjadi salah satu tempat paling futuristik di bumi.
Tak heran jika industri Hallyu sering menggunakan bandara ini sebagai
salah satu lokasi syuting.

8. Bandara Menara, Maroko



Bandara istimewa ini memadukan desain modern dengan arsitektur tradisional
Islam yang sangat cantik. Didesain oleh Casablanca dengan E2A
Architecture, bandara ini selesai dibangun pada 2008. Disebutkan ada 72
piramida pembangkit listrik tenaga sinar di atap bangunan yang lekat
dengan arsitektur Arab ini.

9. Bandara Chek Lap Kok, Hong Kong




Proyek dari Foster and Partners di tahun 1998 ini bisa dibilang cukup
sederhana. Bandara ini didesain dalam kesederhanaan yang membuat nyaman.
Dengan kubah atap yang bergelombang membuat penumpang pesawat yang
sudah 17 jam perjalanan akan merasa rileks.

Kereta cepat ke pusat Hong Kong dibangun tepat di terminal utama. Jadi bagi siapapun yang
naik kereta cepat, akan langsung turun di terminal pesawat mereka yang
akan berangkat.
 

10. Bandara Internasional Kansai, Osaka - Jepang



Didesain oleh Renzo Piano dan dibuka pada tahun 1994, bandara Kansai
selalu dipenuhi sinar matahari dengan garis atap yang seakan bergerak
berbentuk gelombang. Penumpang internasional dimanjakan oleh desain
langit yang tinggi seakan bandara ini memang begitu dekat dengan langit.

Foto Cantik Dan Seksi Jung Se On

Perkenalkan cewek baru di ACB asal Korea, namanya Jung Se On. Pada kesempatan ini akan ditampilkan tentang gayanya dengan menggunakan balutan hitam yang sangat seksi.











sumber

Jendela Islam : Memuliakan Orang Tua

Written By radde on 28 Desember, 2012 | 07.47

Oleh: Ina Salma Febriani

“Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia,” (Qs Al-Isra: 23).

Surah Al-Isra mengisyaratkan keharmonisan dua hubungan yakni hubungan baik dengan Allah, juga dengan manusia yang dalam hal ini ialah sosok yang semestinya kita muliakan, orang tua.

Para mufassir sepakat bahwa perkataan yang mulia menurut firman Allah di atas ialah mengucapkan kata “ah” kepada orang tua tidak dibolehkan oleh agama apalagi mengucapkan kata-kata atau memperlakukan mereka dengan lebih kasar daripada itu.

Penghormatan terhadap orang tua sangat diatur oleh Islam agar terciptanya hubungan baik antara orang tua dan anak.

Lebih spesifik lagi, penghormatan kepada salah satunya sungguh telah Rasulullah yang menyatakan seorang laki-laki datang menghampiri Rasulullah dan bertanya siapakah yang layak untuk dipatuhi? Rasul pun menjawab, “Ibumu,” hingga tiga kali berturut-turut, kemudian, “ayahmu”. (HR Bukhari-Muslim).

Penyebutan lebih dari satu kali dalam hadis Rasul bukan tanpa makna. Pemaknaan yang luas terhadap apa yang pernah beliau sampaikan lebih khusus kepada urusan kepatuhan anak kepada ibu, menjadi kewajiban tersendiri mengingat ibu adalah sosok yang sangat berperan dalam kehidupan si anak dari masa kehamilan, kanak-kanak, hingga dewasa.

Adalah Umar bin Khattab seorang anak yang sangat hormat kepada ibunya, sampai dalam masalah yang sekecil-kecilnya. Dalam hal makan, misalnya, ia tidak pernah makan mendahului ibunya.

Ia bahkan tak berani makan bersama-sama dengan ibunya, sebab ia khawatir akan mengambil dan memakan hidangan yang tersedia di meja, sementara ibunya menginginkan makanan tersebut. Baginya, seorang ibu telah mendahulukan anaknya selama bertahun-tahun ketika sang anak masih kecil dan lemah.

Kasih ibu tak pernah terbalas oleh apa pun juga. Yang bisa dilakukan anak hanyalah memberi penghormatan dan pelayanan, terutama ketika mereka sudah tua dan dalam keadaan lemah. Dalam hal ini Rasulullah mengingatkan kaum Muslimin, "Hidungnya harus direndahkan ke tanah, hidungnya harus direndahkan ke tanah, hidungnya harus direndahkan ke tanah."

Beliau ditanya, "Ya Rasulullah, siapa?" Jawabnya, "Orang yang mendapatkan kesempatan baik untuk membantu kedua orang tuanya di masa tuanya, baik salah satunya maupun kedua-duanya, tetapi ia gagal mendapatkan dirinya masuk surga."

Gagalnya seseorang untuk masuk surga lantaran pengabaian terhadap hak-hak orang tua, dapat kita simak dalam kisah Juraij. Juraij adalah remaja yang taat beribadah. Saat ia ingin melakukan shalat sunah, ibunya memanggilnya.

Kala itu, Juraij bimbang—dahulukan shalat, atau memenuhi panggilan ibunya? Maka, Juraij pun memilih shalat dan mengabaikan panggilan Ibunya yang sudah berkali-kali menggema di telinganya.

Sang ibu pun kecewa, dalam hati, ia berdoa, “Ya Allah, janganlah Engkau mematikan anakku sebelum ia mendapat fitnah dari wanita pelacur.” Singkat cerita, Juraij mendapatkan fitnah dari seorang pelacur karena ia mengabaikan seruan ibunya.

Menghormati dan memuliakan orang tua bukan saja saat mereka masih hidup. Ketika beliau wafat, maka sebagai seorang anak, kita berkewajiban untuk melaksanakan lima hal, seperti hadis yang diriwayatkan oleh Abu Dawud, kewajiban itu di antaranya ialah menyalatkan keduanya, membacakan istighfar, melaksanakan wasiatnya, bersilaturahim kepada kerabatnya, juga menghormati sahabat-sahabatnya.
Sumber

10 Tempat Tujuan Wisata Paling Ekstrim Untuk Di Kunjungi

Siapa sangka fenomena alam paling  ekstrem bisa menjadi tempat wisata yang menarik. Jika Anda salah satu  yang meminatinya, inilah 10 fenomena alam paling ekstrem di dunia yang
menarik untuk diamati. 

berikut adalah 10 fenomena alam paling buruk yang pernah terjadi di
dunia, dan mungkin bisa Anda rasakan saat berkunjung ke sana:

1. Temperatur yang sangat rendah

Apa yang Anda bayangkan saat liburan ke suatu daerah, tiba -tiba terjadi
perubahan suhu yang sangat ekstrem? Tentu mengerikan. Tapi semua ini
bisa Anda temui saat liburan ke Antartika.

Kawasan yang juga  biasa disebut kutub selatan ini ternyata pernah mengalami perubahan
cuaca yang cukup ekstrem, yaitu mencapai -89,2 derajat Celcius pada 21
Juli 1983. Ya, Anda tidak salah baca, suhu ini dihitung dengan derajat
Celcius, bukan Fahrenheit.

Mau tahu penyebabnya apa? Tidak adanya radiasi Matahari, langit yang bersih, udara stabil sepanjang waktu  yang menjadi penyebab utamanya. Meski ini terjadi pada tahun 1983,
tidak ada salahnya Anda berhati-hati dan menyiapkan pakaian dingin
sebelum bepergian ke Antartika.

2. Hujan terderas hanya dalam 1 menit

Fenomena unik ini memang pernah terjadi di Maryland, AS pada 4 Juli 1956. Saat
itu sebuah hujan yang sangat deras dengan debit sekitar 31,2 milimeter
turun hanya dalam satu menit. Wow!

Sebagai perbandingan, di Hong  Kong saja, daerah yang masuk dalam kawasan sub tropis pernah mengalami  hujan paling deras hanya sekitar 70 milimeter dalam 1 jam, bukan 1  menit.

3. Hujan es

Hujan es yang sangat deras layaknya hujan air ternyata pernah dialami
Bangladesh. Rasa ngeri dan takut bercampur jadi satu saat tragedi yang
terjadi 14 April 1986 ini menimpa warga Bangladesh.

Betapa  tidak, hujan deras ini menurunkan sebuah batu es seberat 1,02 kg. Aduh!
Akibat dari hujan batu es yang deras ini, sekitar 92 orang tewas.


4. Hujan deras yang turun selama 24 jam

Kalau Maryland di AS mengalami hujan super deras hanya dalam waktu 1 menit,
Foc - foc, sebuah pulau di Samudera Hindia malah mengalaminya selama 24
jam. Hujan ini turun sebanyak 1.825 meter mulai 7 - 8 Januari 1966.

5. Kekeringan terpanjang

Fenomena ekstrem lain yang harus Anda waspadai adalah kekeringan. Kekeringan
terpanjang ternyata pernah dialami Arica di Chili selama 14 tahun. Hah?

Ya, kekeringan ini dimulai Oktober 1903 - Januari 1918. Jika dihitung,
kekeringan terjadi selama 173 bulan. Saat itu, tidak ada hujan setetes
pun yang turun di Arica. Kejadian ini pun dinyatakan sebagai periode
kekeringan terpanjang sepanjang sejarah.

6. Geyser dengan air dingin tertinggi

Geyser umumnya memancarkan air panas, tapi tidak dengan geyser yang ada di
Andernach, Jerman. Geyser di tempat ini memancarkan air dingin. Tak
tanggung-tanggung, pancuran air dingin yang muncul pada 19 September
2002 ini mencapai ketinggian 61,5 meter.

7. Jalanan terdingin

Saat traveling ke Rusia jangan lupa untuk singgah di Jalan Tol Kolyma. Ini
adalah salah satu tempat terdingin di dunia. Jika diukur, suhu Jalan
Tol Kolyma mencapai -67,7 derajat Celcius.

8. Dataran es non kutub terbesar

Tak perlu jauh-jauh ke kutub selatan untuk melihat dataran es yang luas,
ternyata Kanada juga punya. Negara ini memiliki dataran es yang sangat
besar, bahkan dianggap yang paling besar di dunia di luar Antartika.

Adalah Yukon Territoy di Kanada yang memiliki dataran es non kutub terbesar.
Berada di dalam Taman Nasional Kluane, dataran es ini memiliki luas
hingga 21.980 km2.

9. Gurun terbesar

Mungkin yang terlintas di pikiran Anda gurun terbesar di dunia adalah Sahara.
Ternyata tidak. Gurun terbesar ternyata ada di Antartika.

Guinness World Records mencatat gurun terbesar adalah gurun es di Antartika,
yang memiliki luas hingga 14 juta km2. Gurun es di Antartika
mengalahkan Gurun Panas Sahara yang memiliki luas hanya 9,1 juta km2.

10. Desa paling dingin

Mau tahu wilayah berpenduduk dengan temperatur paling rendah di dunia? Desa Oymyakon di Siberia, Rusia jawabannya.

Berada di sana, Anda bisa merasakan bagaimana tinggal di desa dengan
suhu mencapai minus puluhan derajat Celcius. Bahkan, pada tahun 1933
suhu desa ini pernah turun hingga -68 derajat Celcius. Suhu di Oymyakon
ini pun menjadi rekor tempat dengan suhu terdingin di luar Antartika.

Sains

More on this category »

Pemilu 2014

More on this category »
 
Contact Us : Disclaimer | Advertise With Us
Copyright © 2013 Jendela Dunia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger