Usai meninjau gorong-gorong di Blok G Pasar Tanah Abang, Gubernur DKI Jokowi meluncur ke Waduk Pluit, Jakarta Utara. Sambil meninjau pembangunan taman di lokasi itu, pria bernama lengkap Joko Widodo itu berharap agar burung-burung mau datang lagi ke Waduk Pluit.
"Dulunya, di sini adalah pusatnya burung. Sebetulnya area wilayah Penjaringan, Pluit, dan Muara Baru itu area burung dulunya. Terus, jadi sarang manusia," kata Jokowi di taman sisi barat Waduk Pluit, Senin (12/8/2013).
Jokowi bertekad Waduk Pluit yang kini sedang diperbaiki bisa kembali menjadi 'sarang burung'. Pembangunan haruslah ramah lingkungan dan memperhatikan ekosistem yang ada.
"Nanti kita kembalikan (kembali menjadi 'sarang burung')," ujarnya.
Di sisi barat waduk itu, kini telah dibangun lintasan jogging. Tampak konblok sudah cukup tertata.
"Di sini (taman Waduk Pluit) untuk menggelar acara budaya juga bisa. Nanti di situ juga dibangun dek kayu agak menjorok supaya bisa buat mancing," tuturnya.
Sementara itu, pengerukan waduk masih terus dikerjakan. "Pengerukan sudah 20 persen," ucap Jokowi.
Saat ini pemerintahan Jokowi tengah menormalisasi Waduk Pluit yang memiliki luas 80 hektar. Normalisasi dilakukan dengan mengeruk waduk yang kini sedalam 2-3 meter menjadi 10 meter dan merelokasi warga yang menetap di bantaran waduk. Normalisasi bertujuan untuk menanggulangi banjir yang biasa mengancam kawasan Pluit dan sekitarnya.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam