Satu dari 10 wanita diperkirakan menderita kanker payudara, yang disebabkan oleh gaya hidup modern. tujuh selebriti ini termasuk ke dalam satu wanita tersebut. Namun mereka berhasil mengatasinya.
1. Sheryl Crow
Ia didiagnosa pada 2006 saat berusia 44 tahun. Mengetahui hal itu, Sheryl langsung menunda tur konser, melakukan operasi, radiasi selama tujuh minggu, dan akupunktur serta meminum herbal teh. Ia tidak perlu melakukan kemoterapi karena kankernya diketahui dini.
2. Kylie Minogue
Diagnosa yang salah hampir membuat Kylie kehilangan kesempatan untuk melawan kanker payudara. Tetapi ia melakukan tes kesehatan untuk kedua kalinya dan diikuti dengan masektomi, kemoterapi, serta perawatan radiasi hingga akhirnya bisa mengatasi penyakit mematikan tersebut.
3. Jaclyn Smith
Mantan model dan ikon era 70-an itu menemukan benjolan pada payudaranya. Ia pun melakukan lumpectomy dan perawatan radiasi serta menjadi pembicara mengenai risiko kanker payudara dalam program 'Strength in Knowing'.
4. Christina Applegate
Salah satu payudara Christina diagnosa mengidap kanker payudara. Namun ia melakukan masektomi (operasi pengangkatan payudara) untuk mengangkat kedua payudaranya karena ingin mengurangi kemungkinan kanker payudaranya kembali menyerang. Christina divonis dokter sebagai wanita yang memiliki kemungkinan tinggi terjangkit kanker payudara.
5. Melissa Etheridge
Rocker wanita, Melissa Etheridge menemukan benjolan di payudaranya pada 2007. Dari pengalamannya tersebut, ia menciptakan lagu 'I Run for Life', yang merupakan ekspresi perjuangannya melawan kanker payudara.
6. Diahann Carrol
Pemeran ibunda Dr Preston Burke dalam serial 'Grey's Anatomy' itu telah menjalani lumpectomy dan 36 perawatan radiasi. Kanker payudara yang dialaminya membuat ia mendorong para wanita yang sudah mengalami menopause untuk melakukan tes kanker payudara.
7. Cynthia Nixon
Bintang 'Sex and the City' ini sempat tak mau memberitahu publik mengenai penyakit yang diidapnya. Tetapi pada akhirnya ia memutuskan untuk membagi pengalamannya dengan menjadi duta Susan G. Komen for the Cure, sebuah yayasan kanker yang berbasis di Texas Amerika serikat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam