Ajang pemilihan World Muslimah Beauty 2012 mendapat dukungan luas dari berbagai kalangan.
Menurut Rofi Eka Shanty, founder & president World Muslimah Beauty, hal itu membuktikan bahwa kompetisi yang diikuti 20 Muslimah dari berbagai negara itu mendapatkan perhatian dari berbagai pihak yang tertarik akan perkembangan Muslimah di dunia.
Dukungan tersebut, kata Rofi, datang dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Asosiasi BMT Seluruh Indonesia (ABSINDO), dan belasan perusahaan lainnya.
“Alhamdulillah dengan banyak dukungan dari berbagai pihak, kami selaku penyelenggara merasa terbantu dan makin semangat menyukseskan kegiatan ini,” tutur Rofi.
Pemilihan Duta Muslimah Sejagad bertujuan melahirkan ikon muslimah pada taraf Intenasional.
“Selain status lomba yang ditingkatkan menjadi kegiatan bertaraf Internasional, kualitas penyelenggaraan lomba berbasis 2.0 ini juga semakin ditingkatkan,” kata Rofi dalam jumpa pers jelang grand final & karantina World Muslimah Beauty 2012, di Central Park, Jakarta Barat, Ahad (2/9).
Ajang World Muslimah Beauty 2012 ini, menurut Rofi, merupakan kontes kedua. Pemilihan Muslimah Beauty pertama kali digelar pada 2011. ''Ajang ini telah melahirkan ikon Muslimah pendatang baru, Dika Restiyani,'' ungkap Rofi.
Sumber
Menurut Rofi Eka Shanty, founder & president World Muslimah Beauty, hal itu membuktikan bahwa kompetisi yang diikuti 20 Muslimah dari berbagai negara itu mendapatkan perhatian dari berbagai pihak yang tertarik akan perkembangan Muslimah di dunia.
Dukungan tersebut, kata Rofi, datang dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Asosiasi BMT Seluruh Indonesia (ABSINDO), dan belasan perusahaan lainnya.
“Alhamdulillah dengan banyak dukungan dari berbagai pihak, kami selaku penyelenggara merasa terbantu dan makin semangat menyukseskan kegiatan ini,” tutur Rofi.
Pemilihan Duta Muslimah Sejagad bertujuan melahirkan ikon muslimah pada taraf Intenasional.
“Selain status lomba yang ditingkatkan menjadi kegiatan bertaraf Internasional, kualitas penyelenggaraan lomba berbasis 2.0 ini juga semakin ditingkatkan,” kata Rofi dalam jumpa pers jelang grand final & karantina World Muslimah Beauty 2012, di Central Park, Jakarta Barat, Ahad (2/9).
Ajang World Muslimah Beauty 2012 ini, menurut Rofi, merupakan kontes kedua. Pemilihan Muslimah Beauty pertama kali digelar pada 2011. ''Ajang ini telah melahirkan ikon Muslimah pendatang baru, Dika Restiyani,'' ungkap Rofi.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam