Lukisan Yang Terdiri dari 3.2 Juta Titik - Jendela Dunia
Headlines News :
Home » , » Lukisan Yang Terdiri dari 3.2 Juta Titik

Lukisan Yang Terdiri dari 3.2 Juta Titik

Written By radde on 22 Februari, 2012 | 18.04

Kalau ada penghargaan seniman paling sabar di dunia, kemungkinan besar Miguel Endara adalah orang yang layak menerimanya.

Pelukis asal Miami, Florida, AS ini membuat lukisan siluet wajah yang terdiri dari jutaan titik (sekitar 3,2 juta). Mau tahu berapa lama waktu yang dihabiskannya? Endara butuh 11 bulan lebih untuk satu lukisan berukuran 28 x 43 cm ini.

Lukisannya menggambarkan potret wajah seseorang yang seolah terjepit di dalam mesin fotokopi. Endara dengan cermat menyusun titik-titik menjadi sebuah gambar.

"Aku adalah penggemar stippling (menyusun pola dari banyak titik, red), jadi aku putuskan untuk menciptakan potret ayahku menggunakan teknik ini," ujar Endara.

Dia mengaku sangat mengagumi sosok sang ayah hingga menginspirasi lukisan titiknya. Dalam proses pembuatannya, Endara setidaknya menghabiskan 210 jam menyelesaikan gambar dengan susah payah dengan pena Sakura Pigma Micron dengan ketebalan hanya 0,2 mm.

Endara mengabadikan proses pembuatannya dalam sebuah film. Rata-rata per detiknya, Endara menyusun 4,25 titik. Jika dikalikan 210 jam maka diperkirakan gambar tersusun dari 3.213.000 titik.

"Jumlah titik-titik adalah perkiraan, bukan jumlah pasti. Tapi pendekatan yang sangat, sangat dekat," ujarnya.

Sejak video tersebut diunggah di Vimeo, Endara seketika menjadi sensasi di dunia maya setelah ditonton 6 juta kali dalam dua bulan.

The Making of "Hero" from Miguel Endara on Vimeo.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam

 
Contact Us : Disclaimer | Advertise With Us
Copyright © 2013 Jendela Dunia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger