Air Wiper Tempat Berkembang Bakteri Mematikan - Jendela Dunia
Headlines News :
Home » » Air Wiper Tempat Berkembang Bakteri Mematikan

Air Wiper Tempat Berkembang Bakteri Mematikan

Written By radde on 31 Mei, 2014 | 10.13

'Wiper membersihkan kaca depan mobil yang sangat efektif. Alat ini berfungsi membersihkan membersihkan kaca mobil dari debu bahkan lumpur sekalipun. Tapi tahukah Anda ternyata cairan wiper menyebabkan penyakit kronis.

Cairan wiper menjadi tempat berkembang biak bagi bakteri yang menyebabkan penyakit mematikan yang dikenal sebagai penyakit legiuner atau radang paru-paru akut.

Mengutip autonews, Sabtu (31/5/2014), menurut hasil penelitian American Society for Microbiology di Boston beberapa minggu lalu, cairan di wiper berpotensi menjadi tempat berkembang biak bakteri Legionella.

Para peneliti menemukan tiga perempat dari bus sekolah yang diuji di Arizona positif terdapat bakteri Legionella.

Penelitian yang dilakukan dengan cara menyemprotkan cairan yang terkontaminasi dalam satu wadah. Saat itu para peneliti mendeteksi kadar bakteri yang menyebar di dalam tangki wiper dimana dapat menyebabkan wabah penyakit legiuner.

Bahayanya jika cairan yang terkontaminasi itu terkena langsung dengan manusia, maka potensi berbahaya. Untuk diketahui, para peneliti menemukan bahwa jumlah Legionella dalam cairan wiper lebih tinggi saat musim panas daripada musim dingin.

"Saat cairan wiper yang terkontaminasi itu disemprotkan keluar dan terkena langsung dengan manusia, inilah potensi yang dianggap berbahaya," kata seorang peneliti, Otto Schwake.

Dia menambahkan sebagian besar orang yang mudah terserang bakteri mematikan itu adalah orang tua, perokok, dan orang dengan sistem kekebalan tubuh lemah.

Sumber
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam

 
Contact Us : Disclaimer | Advertise With Us
Copyright © 2013 Jendela Dunia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger