Sepasang suami istri di Tennessee, Amanda dan Billy Prentice telah menunggu selama empat tahun untuk hamil. Ketika dokter menyatakan bahwa Amanda sedang mengandung, 5 jam berikutnya, Amanda langsung melahirkan seorang bayi perempuan.
Beberapa hari sebelumnya Amanda mengalami kejang, kemudian Billi bergegas membawanya ke rumah sakit. Amanda tidak sadarkan diri selama dua hari dan ketika dirinya bangun, dokter mengatakan bahwa Amanda menderita komplikasi di bulan-bulan terakhir kehamilannya.
Kehamilan tersebut menjadi berita yang menggembirakan sekaligus mengejutkan karena Amanda tidak mengalami gejala kehamilan yang biasa sama sekali.
"Saya tidak pernah merasa ada sesuatu bergerak dalam perut bahkan saya memakai baju yang sama selama dua tahun tanpa mengalami perubahan ukuran pakaian," kata Amanda
Amanda telah hamil selama beberapa bulan tanpa disadarinya dan sampai pada waktu melahirkan 5 jam setelah mengetahui dirinya hamil. Bayinya, Allie McKinley Rose, lahir sehat dengan berat 5,5 pounds.
"Di antara perempuan hamil, 1 dari 450 wanita tidak tahu atau terlambat mengetahui status kehamilannya sampai minggu ke-20 dan 1 dari 2.500 wanita tidak sadar sampai mendekati masa kehamilan" kata Jena Pincott penulis buku Do Chocolate Lovers Have Sweeter Babies? dan The Surprising Science of Pregnancy.
Setelah menggali fenomena tersebut yang dikenal dengan kehamilan samar, Pincott menemukan bahwa penyakit mental tidak cocok untuk menjelaskan mengapa kehamilan tidak diketahui.
Beberapa wanita kadang benar-benar tidak mengalami gejala kehamilan, bahkan ada yang masih mengalami menstruasi pada awal-awal kehamilannya.
Singkatnya, Pincott menemukan bahwa kehamilan samar terkait dengan tingkat stres seorang ibu. Dalam kasus Amanda, satu-satunya tanda kehamilan yang dialaminya adalah kaki bengkak.
Meskipun kelahiran yang mendadak itu begitu mengejutkan, tetapi baik ibu maupun bayi dalam keadaan sehat.
Sumber
Beberapa hari sebelumnya Amanda mengalami kejang, kemudian Billi bergegas membawanya ke rumah sakit. Amanda tidak sadarkan diri selama dua hari dan ketika dirinya bangun, dokter mengatakan bahwa Amanda menderita komplikasi di bulan-bulan terakhir kehamilannya.
Kehamilan tersebut menjadi berita yang menggembirakan sekaligus mengejutkan karena Amanda tidak mengalami gejala kehamilan yang biasa sama sekali.
"Saya tidak pernah merasa ada sesuatu bergerak dalam perut bahkan saya memakai baju yang sama selama dua tahun tanpa mengalami perubahan ukuran pakaian," kata Amanda
Amanda telah hamil selama beberapa bulan tanpa disadarinya dan sampai pada waktu melahirkan 5 jam setelah mengetahui dirinya hamil. Bayinya, Allie McKinley Rose, lahir sehat dengan berat 5,5 pounds.
"Di antara perempuan hamil, 1 dari 450 wanita tidak tahu atau terlambat mengetahui status kehamilannya sampai minggu ke-20 dan 1 dari 2.500 wanita tidak sadar sampai mendekati masa kehamilan" kata Jena Pincott penulis buku Do Chocolate Lovers Have Sweeter Babies? dan The Surprising Science of Pregnancy.
Setelah menggali fenomena tersebut yang dikenal dengan kehamilan samar, Pincott menemukan bahwa penyakit mental tidak cocok untuk menjelaskan mengapa kehamilan tidak diketahui.
Beberapa wanita kadang benar-benar tidak mengalami gejala kehamilan, bahkan ada yang masih mengalami menstruasi pada awal-awal kehamilannya.
Singkatnya, Pincott menemukan bahwa kehamilan samar terkait dengan tingkat stres seorang ibu. Dalam kasus Amanda, satu-satunya tanda kehamilan yang dialaminya adalah kaki bengkak.
Meskipun kelahiran yang mendadak itu begitu mengejutkan, tetapi baik ibu maupun bayi dalam keadaan sehat.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung !
Silakan berkomentar dengan kata kata yang baik dan jangan spam